Sudah Simulasi Debat Pilkada, RK Siap Beberkan Pengalaman Menata Kota Bandung
Politik Jakarta – Calon gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil (RK) mengaku sudah melakukan simulasi debat terakhir Pilkada Jakarta 2024 yang akan digelar pada Minggu, 17 November 2024. RK berharap gagasan yang disampaikan pada debat terakhir ini dapat meyakinkan masyarakat Jakarta untuk memilihnya.
“Kita sudah latihan kemarin dan akan latihan lagi simulasi besok sehingga didebat terakhir yang temanya tentang tata kota lingkungan, mudah-mudahan dilancarkan,” kata Ridwan Kamil kepada wartawan di Kembangan, Jakarta Barat, Sabtu (16/11/2024).
“Sudah persiapan, mudah-mudahan fisik sehat, suara mantap, dan bisa meyakinkan warga disisa waktu,” sambungnya.
Dia siap menyampaikan pengalamannya menata kota baik di luar negeri maupun di Bandung saat debat terakhir nanti. Ridwan akan membeberkan rencana program penataan kota selama lima tahun kedepan, yang realistis dan mudah dieksekusi.
“Kami akan menyampaikan pengalaman-pengalaman menata kota di luar negeri, menata kota di Bandung, di daerah mana-mana. Sehingga pengalaman itu mudah-mudahan tidak muluk-muluk, tapi juga realistis dan juga bisa dieksekusi. Itu tawaran pasangan RIDO (Ridwan Kamil-Suswono),” jelasnya.