Kelakar Prabowo kepada Para Ketum Partai: Hati-Hati, Banyak Kader Gerindra yang Susupkan ke Parpol
1 min read

Kelakar Prabowo kepada Para Ketum Partai: Hati-Hati, Banyak Kader Gerindra yang Susupkan ke Parpol



Utama Jakarta – Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melontarkan candaan dalam sambutan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Gerindra yang digelar di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, Sabtu (31/8/2024). Dalam kelakarnya itu, ia meminta para Ketua Umum Parpol untuk bersikap waspada terhadap penyusupan dari kader Gerindra. 

“Hati- hati ketum partai, banyak kader Gerindra yang susupkan ke partai-partai,” canda Prabowo.

Guyonan itu berawal saat Prabowo menyebut Menparekraf Sandiaga Uno saat ini masih menjadi kader Gerindra namun ia susupkan ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP). 

“Menparekraf Sandiaga Uno, bapak Sandiaga kader sini saya susupkan ke PPP,” kata Prabowo.

Selain itu, Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani,  mengatakan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) turut membahas rencana kongres Gerindra yang akan dimajukan dari Agustus menjadi Februari 2025.

“Rapat meminta agar pelaksanaan kongres Partai Gerindra yg rencananya akan diadakan di bulan Agustus tahun depan, bisa dimajukan di bulan Februari bersamaan dengan ulang tahun Partai Gerindra,” kata Muzani dalam rekaman suara yang diterima, Sabtu (31/8/2024).

Menurut Muzani, hasil Rapimnas meminta Prabowo Subianto kembali menjadi Ketua Umum untuk lima tahun mendatang. “Meminta kesediaan Pak Prabowo untuk memimpin kami semuanya sebagai Ketua Umum dan ketua Dewan Pembina partai gerindra,” kata Muzani.

 

 



Source link